Minuman sehat dan aneka jus untuk kesehatan jantung, anak, ibu hamil, penderita diabetes , kolesterol, penderita maag, radang tenggorokan, diet, kulit, tinggi kalsium, rendah lemak dll.

Minggu, April 20, 2014

Manfaat Daun singkong

manfaat daun singkong
Manfaat Daun singkong. Daun Singkong atau di Kenal juga dengan Daun Ubi, Siapa sih yang tidak mengenal dengan Tumbuhan yang satu ini, ulasan kali ini kita akan membahas mengenai manfaat dari daun singkong. Daun singkong yang sering dijadikan sebagai sayuran atau lalapan ternyata memiliki manfaat yang tinggi bagi kesehatan. Didalamnya terkandung berbagai zat yang diperlukan oleh tubuh. Cara pengolahannya pun sangat mudah dan sederhana. Daun singkong juga tak mau kalah dalam hal memberikan manfaat bagi manusia, singkong dapat kita manfaatkan mulai dari umbi, batang dan juga daunnya. Dan dalam kesempatan kali ini penulis hanya membahasnya tentang daunnya saja.  
Kandungan daun singkong adalah:
Vitamin A.
Vitamin B17.
Vitamin C.
Kalsium."Kalori.
Fosfor.
Protein.
Lemak.
Hidrat arang.
Zat besi.

Dengan kandungan yang segitu banyaknya, daun singkong otomatis memiliki banyak manfaat buat kesehatan manusia.

Khasiat daun singkong dalam hal kesehatan sebagai antioksidan yang mencegah proses penuaan, meningkatkan daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit dan mencegah penyakit tulang, seperti asam urat  dan rematik. Daun singkong juga berkhasiat sebagai antikangker, mencegah konstipasi dan anemia, serta meningkatkan daya tahan tubuh.

Tidak mau kalah dengan daun pepaya, daun singkong juga dapat kita buat sebagai jus dan berikut ini cara membuatnya :
  • Siapkan daun singkong yang masih segar 50 gram
  • Rebus dengan air sebanyak 400 ml hingga airnya berkurang menjadi 200 ml
  • Blender bersama dengan air rebusan
  • Tambah 1 sendok makan air jeruk nipis dan madu
  • Minum jus daun singkong dengan rutin tiga kali dalam seminggu masing-masing satu gelas sesudah makan.

Manfaat Daun singkong Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown